Panduan dan Tips Praktis Edukasi Dunia Anak agar lebih imajinatif, cerdas dan kreatif bersama Mind Mapping, Glenn Doman, Multiple Intellegence, Brain Games, Memory, Dongeng, Cerita, Puisi, Gambar, Kartun Lucu, dan lainnya.

Kumpulan Game Kreatif, Brain Games, Brain Test

Sabtu

Game Menggambar Menyenangkan


Salam cerdas kreatif,

Salah satu hal yang terpenting untuk memulai kreativitas adalah dengan cara menggambar seperti di posting terdahulu, "Penting! Menggambar Bagi Dunia Anak". Dengan menggambar, anak akan dilatih untuk mengembangkan fisik, emosi, dan kognitifnya. Namun, bagaimana jika anak belum atau tidak suka menggambar? Jangan paksa anak!

Untuk mengajak anak agar suka menggambar, bisa dilakukan dengan banyak cara. Salah satunya dengan game "Menggambar Menyenangkan" ini. Game sederhana dan sudah saya lakukan kepada anak saya dan terbukti berhasil! Mau mencoba?

Bahan yang diperlukan :
- Kertas polos (hvs, buku gambar, dll)
- Krayon, pensil warna atau spidol
- Cermin

Cara bermain:
  • Tantang anak untuk menggambar sesuatu yang sederhana atau menulis namanya dengan tangan yang tidak dominan (tangan kiri jika tidak kidal, tangan kanan jika kidal).
  • Tantang anak untuk menggambar/menulis pesan atau nama secara terbalik dan pegangi cermin untuk melihat bagaimana anak melakukan hal itu.
  • Minta anak menutup mata dan mencoba menggambar benda sederhana atau menuliskan nama atau pesan.

Jika game ini sering dilakukan, InsyaAllah tanpa disadari anak akan terpacu dan biasa menggambar, akhirnya suka menggambar.

Selamat mencoba ... salam

0 komentar:

Posting Komentar

Kata Sahabat :